FUNGSI HELM LAS DAN MANFAATNYA UNTUK KERJA AMAN & NYAMAN

By | March 10, 2023
Fungsi-Helm-Las-dan-Manfaatnya-untuk-Kerja-Aman-&-Nyaman

Halo sobat tehniq setanah air.. Gw mau nanya nih,, kalo didaerah kalian tuh tukang las pada pake helm las gak sih? Soalnya di daerah gw banyak yang pake kacamata item doang. Yang sebenarnya kacamata hitam itu sangat tidak direkomendasikan untuk pengelasan. Karena tebal dan tingkat kegelapan untuk mengelas itu berbeda dengan normalnya kacamata hitam. Nah pada artikel kami kali ini, gw mau bahas tentang fungsi helm las dan manfaatnya untuk kerja aman & nyaman.

Harapannya sih biar kalian lebih melek lagi dan lebih sadar akan kesehatan dan keselamatan kerja. Bukan buat siapa-siapa ya guys,, buat kalian semua yang paling utama. Karena tubuh kita ini ga ada nilainya,, muahal bangeeettt.. dibeli ecer jg susah dah.. hahaha

Nah biar kalian tertarik buat pake helm las,, maka kami akan coba bahas beberapa fungsinya dan manfaatnya pada poin-poin dibawah ini.

 

FUNGSI HELM LAS DAN MANFAATNYA

Fungsi-dari-Helm-Las-dan-Manfaatnya

 

Seperti yang udah gw bahas diatas ya guys,, disini kami akan bahas tentang fungsi helm las dan manfaatnya buat kalian. Bahasan pertama yang akan gw bahas yaitu fungsinya dulu,, terus baru manfaatnya ya.

Oke langsung aja ke topik yang pertama yaitu fungsi helm las.

 

FUNGSI HELM LAS

Adapun fungsi helm las sendiri ini lebih kearah kegunaannya buat kalian ya dan perlu digaris bawahi. Disini kami membahas helm las otomatis ya guys.. bukan yang manual.. Apa aja ya kira-kira fungsi yang bisa kita gunakan dengan helm las ini. Berikut adalah penjelasannya :

Membantu anda dapat melihat media las dengan jelas

Karena helm las ini otomatis, jadi sebelum terpapar cahaya las, maka pandangan kalian akan normal seperti tanpa menggunakan kacamata las yang hitam. Jadi kalian bisa mengarahkan kawat las kalian dengan tepat kearah titik yang ingin kalian las..

 

Dapat mengelas dengan jarak yang sangat dekat

Semua welder profesional di dunia, jika kalian perhatikan baik-baik. Posisi dan jarak mereka mengelas itu sangat dekat ( antara kepala dan media las ). Fungsinya agar mereka dapat melihat jelas dan lebih stabil dalam mengelas, sehingga dapat menghasilkan hasil lasan yang rapi dan lurus. Nah kalian tidak akan dapat mengelas dengan jarak dekat tanpa helm las ini, karena helm las dapat melindungi wajah kalian terkena cipratan api las.

 

Itu tadi ya 2 fungsi dari helm las otomatis yang sangat sangat berguna buat membantu kalian agar bisa mendapatkan hasil pengelasan yang sempurna.

Selanjutnya gw akan membahas manfaat dari menggunakan helm las ini. Karena selain hal diatas yang udah gw sampaikan, ternyata ada manfaat lain yang bisa kalian ambil jika kalian melindungi mata kalian dengan helm las.

Berikut adalah penjelasan dari manfaat menggunakan helm las untuk kalian semua.

 

MANFAAT MENGGUNAKAN HELM LAS

Jadi dengan menggunakan helm las, manfaat apa sih yang bisa kita dapatkan?? berikut adalah penjelasannya ya guys..

Melindungi dari Radiasi UV

Kalian tahu gak?? radiasi UV yang sering mengenai mata kita itu dapat merusak retina kita ya. Maka dari itu kita tidak boleh terpapar langsung dengan radiasi UV ini. Dan tahukah kalian bahwa cahaya las itu memancarkan radiasi UV tingkat tinggi. Jadi sangat berbahaya untuk mata kalian.

Dan dengan kalian menggunakan helm las ini, maka mata kalian terlindung dari paparan langsung sinar radiasi UV ini. Jadi jangan remehkan sinar dari pengelasan ya guys.

 

Memiliki pengaturan tingkat cahaya

Kenapa gw bilang ini manfaat kalian menggunakan helm las otomatis?? karena dengan adanya pengaturan tingkat cahaya ini, kalian dapat menyesuaikan cahaya yang ingin kalian terima di kondisi apapun.

Perlu kalian ingat ya guys,, mengelas di siang hari berbeda tingkat kesulitannya dengan di malam hari. Dan mengelas di luar ruangan juga berbeda tingkat kesulitannya di dalam ruangan. Tapi dengan fitur pengaturan tingkat cahaya ini, kalian bisa mengelas di kondisi apapun karena kalian bisa mendapatkan pandangan api las yang sama dengan pengaturan ini.

 

Membantu mengelas TIG

Seperti yang kita tau ya,, tipe pengelasan MMA & MIG itu menggunakan satu tangan dalam pengelasannya. Jadi jika kalian menggunakan kedok las, maka kalian masih bisa memegangnya dengan tangan sebelah.

Tapi tidak dengan pengelasan TIG ya guys.. Pengelasan ini termasuk kedalam teknik pengelasan tingkat tinggi karena menggunakan 2 tangan pada pengelasannya. Teknik ini sangat membutuhkan ketelitian dan kestabilan tangan kanan dan kiri kalian. Untuk itu helm las akan sangat membantu kalian dalam pengelasan TIG.

Dengan helm las, kalian dapat fokus mengelas dengan tenang tanpa perlu memegangi kedok las. Dan dengan helm las kalian dapat mengelas dengan posisi yang sangat dekat dengan objek las. Dengan begitu kalian bisa mendapatkan ketenangan dalam pengelasan dan juga hasil lasan yang bagus dan rapi.

 

KESIMPULAN

Naahh.. itu tadi ya beberapa fungsi dan manfaat yang bisa kalian dapatkan dari menggunakan helm las otomatis. Tentunya sangat berguna ya buat kalian semua.. Pokoknya inget baik-baik ya,, semua welder profesional menggunakan helm las otomatis.

Jadi jika kalian ingin menjadi welder profesional ya bisa dimulai dari menggunakan helm las setiap kali kalian mengelas.

Baiklah kalo begitu.. itu tadi ya yang bisa gw sampaikan buat kalian semua terkait helm las otomatis. Semoga artikel ini dapat berguna buat kalian semua. Salam…!!

 

Baca juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *