MEMANFAATKAN MATA PISAU CIRCULAR SAW BEKAS

By | April 26, 2019
Thumbnail-Memanfaatkan-Mata-Pisau-Circular-Saw-Bekas

Halo sobat tehniq tercinta.. Kali ini kami mau bagi-bagi informasi tentang cara memanfaatkan mata pisau circular saw bekas kalian. Jadi artikel ini mungkin akan sangat berguna bagi kalian para wood worker atau para pengrajin kayu yang memang kesehariannya menggunakan circular saw untuk memotong kayu.

 

Kalian tentunya punya mata pisau atau mata pisau circular saw yang sudah bekas dan sudah ga kalian pakai lagi kan. Gw mau nanya nih.. Mata pisau bekas yang ada ditempat kalian biasa kalian pakai lagi untuk hal yang lain atau kalian buang gitu aja? Kalo kalian pakai lagi berarti kalian orang yang kreatif guys. Tapi kalo kalian buang gitu aja itu mata potong atau mata pisau bekas kalian, sayang banget benernya guys. Karena mata potong circular saw itu diameternya gede dan juga terbuat dari besi yang bagus, sehingga bisa kalian gunakan lagi untuk membuat sesuatu yang terbuat dari besi.

 

Nah misalnya pada artikel ini nih, kami akan membahas tentang cara memanfaatkan mata pisau circular saw bekas untuk dijadikan menjadi sebuah pisau dapur. Jadi karena bahan dari mata pisau circular saw ini adalah bahan besi yang bagus, dan juga finishingnya adalah stainless steel. Maka jika kita dapat memanfaatkan mata pisau circular saw bekas ini menjadi pisau tentunya akan menjadi pisau yang bagus guys.

 

 

MEMANFAATKAN MATA PISAU CIRCULAR SAW BEKAS

Tapi sebelum kalian dapat memanfaatkan mata pisau circular saw bekas ini untuk menjadi pisau dapur. Kalian harus mempersiapkan terlebih dahulu beberapa alat-alat pendukung untuk membuat pisau dapur itu sendiri.

 

Jadi sebelum kalian dapat membuat pisau dapur dari mata pisau circular saw bekas ini, kalian harus mempersiapkan beberapa alat-alat dibawah ini :

  1. Disc Grinder
  2. Bench Vise ( Penjepit ) / Clamp
  3. Gunting
  4. Pensil / Bolpoin
  5. Kertas Amplas
  6. Bench Grinder ( Grinder Batu )

 

Agar lebih jelas, berikut akan kami sertakan gambar dari keenam alat-alat diatas.

Memanfaatkan-Mata-Pisau-Circular-Saw-Bekas-Alat-yang-Dibutuhkan

 

Jadi siapkan keenam peralatan tersebut terlebih dahulu ya guys. Untuk proses pembuatan pisau dari mata pisau circular saw bekas kalian, berikut adalah tahap-tahap yang perlu kalian lakukan.

 

CARA MEMANFAATKAN MATA PISAU CIRCULAR SAW BEKAS

Hal pertama yang perlu kalian lakukan adalah membuat sketsa Desain dari pisau yang akan kalian buat. Inget guys, desainnya jangan aneh-aneh ya. Mentang-mentang kalian bikin pisau sendiri, ntar bikin desain pisaunya udah kaya buntut kadal. Belok-belok gitu. Hehe.

 

Gambarlah desain pisau yang akan anda buat pada secarik kertas dan kemudian guntingnya desain pisau anda tersebut agar menjadi bentuk sesuai dengan yang anda gambar. Setelah itu tempelkan desain pisau di kertas tadi pada mata pisau circular saw bekas anda.

Memanfaatkan-Mata-Pisau-Circular-Saw-Bekas-Sketch-Pisau

 

Selanjutnya gambarlah desain pisau anda dengan bolpoin searah kertas yang sudah kalian tempelkan pada mata pisau circular saw tadi. Pada contoh kami ini anda bisa mengganti bolpoin dengan spidol marker kecil. Jadi untuk step ini kalian bisa memilih bolpoin atau spidol marker sesuai dengan keinginan dan kenyamanan anda.

Oia guys.. Kalo bisa untuk gambar gagangnya jangan disamain ya. Soalnya biasanya sih gagang besi pisau itu ukurannya lebih kecil dari gagang kayunya.

 

CARA MEMBENTUK PISAU

Hal kedua yang perlu anda lakukan adalah dengan memotong mata pisau circular saw kalian sesuai dengan garis yang telah anda gambar tadi. Potonglah mata pisau tersebut dengan disc grinder atau gerinda potong yang sudah anda siapkan tadi.

 

Potonglah dengan hati-hati dengan menggunakan bench vise atau clamp dan jangan lupa untuk menggunakan alat safety saat memotongnya. Agar keselamatan diri anda juga terjaga karena menggunakan alat safety tersebut.

 

Setelah terpotong menjadi bentuk pisau, tentunya hasil potongan anda tidak akan bisa sesuai dengan gambar aslinya. Tapi tenang aja, gunakan bench grinder dan amplas kertas anda untuk menghaluskan permukaan bekas potongan gerinda tadi. Hal ini dimaksudkan untuk menghaluskan permukaan pisau anda dan juga menyesuaikan dengan gambar yang telah anda buat tadi.

 

CARA MENGASAH PISAU

Selanjutnya hal ketiga yang harus anda lakukan adalah mengasah bagian yang untuk memotong. Tentunya pisau itu memiliki sisi yang tajam dong ya. Jadi asahlah pisau yang telah anda buat tadi dengan menggunakan bench grinder agar anda dapat menyesuaikan ketajaman dari pisau anda nanti.

Memanfaatkan-Mata-Pisau-Circular-Saw-Bekas-Mengasah-Pisau

Pastikan untuk tidak terlalu menekan pisau anda saat mengasah ya guys. Karena nantinya malah bisa mengikis habis pisau yang anda buat tersebut. Asahlah dengan santai dan dengan feeling kalian masing-masing hingga pisau tersebut menjadi tajam.

 

CARA MEMASANG GAGANG PISAU

Yang terakhir adalah cara memasang gagang pisau nih guys. Untuk memasang gagang pisau kalian butuh batang besi, Sekrup atau paku dan juga palu atau mesin bor. Tergantung anda ingin melubangi gagang pisau anda dengan apa. Jika anda ingin hasil yang anda dapatkan lebih halus, kalian bisa menggunakan mesin bor saja untuk melubanginya.

 

Jadi nanti tinggal disekrup untuk mengencangkan cengkraman gagangnya. Tapi jika anda ingin menggunakan palu. Tancapkan saja paku atau batang besi pada gagang kayu dan besi pisaunya untuk membuat lubang. Setelah terlubangi, kalian bisa menggunakan sekrup atau batang besi untuk mengunci gagang kayu dengan gagang besinya.

Memanfaatkan-Mata-Pisau-Circular-Saw-Bekas-Memasang-Gagang-Kayu

Pastikan kencang agar gagang pisaunya tidak mudah lepas ya guys.

 

Oke deh kalo gitu. Selamat mencoba eksperimen kalian masing-masing ya guys. Kalo diawal biasanya percobaan bisa gagal. Tapi percobaan selanjutnya kami yakin kalian semua pasti bisa.

Terus kalo udah lihai ya bisa-bisa kalian bisa jadi pengrajin pisau lho. Bisa jualin pisau hasil buatan kalian di toko online atau lingkungan rumah anda. Pasti laku dah, soalnya pisau kan kebutuhan dapur semua orang. Selain itu jika kualitas pisau yang anda buat itu terlihat bagus, maka kesempatan untuk pisau buatan anda laku akan semakin besar.

 

Okelah kalo begitu. cukup sekian artikel yang kami buat kali ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat buat kalian ya guys. Dan jika kalian ada kebutuhan akan alat teknik dan alat-alat lainnya. Kalian bisa langsung kunjungi website kami www.tehniq.com untuk melakukan pembelian. Dapatkan pengalaman belanja yang aman, nyaman dan cepat.

Yak sekian dari kami. Salam..!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *