FUNGSI DAN KEGUNAAN GERINDA MINI DIE GRINDER

By | June 16, 2020
Thumbnail-Fungsi-dan-Kegunaan-Gerinda-Mini-Die-Grinder

Halo sobat tehniq setanah air.. Akhirnya semua mulai kembali ke normal ya.. Walaupun saat ini kita masih dalam masa transisi ke new normal, tapi yang penting semua sudah terlihat normal bagi gw. Semoga semua lancar, dimudahkan dan diberkahi Allah hingga Covid benar-benar musnah. Oke itu tadi doa sekilas ya.. hehehe jadi kali ini kami mau membahas fungsi dan kegunaan gerinda mini die grinder.

 

Karena saat ini orang-orang masih terbiasa menggunakan gerinda potong yang biasa kita kenal. Padahal Gerinda mini atau die grinder ini juga sangat berguna untuk pekerjaan kalian, terutama untuk kebutuhan finishing.

 

Jadi bagi kalian yang bekerja di dunia kerja yang berhubungan dengan finishing, berarti kalian sangat memerlukan fungsi dari gerinda mini atau die grinder ini. Nah maka dari itu kami ingin membahas tentang fungsi dan kegunaan gerinda mini die grinder ini.

 

Tidak lain dan tidak bukan ya agar pekerjaan kalian nantinya akan lebih mudah dan lebih sempurna. Karena banyak orang yang memaksakan penggunaan sebuah alat yang tidak pada tempatnya dan fungsinya. Sehingga hasil yang dia kerjakan tidak maksimal dan tidak halus.

 

Contohnya aja kaya talang air rumah gw. Bikin lubang pada besi dengan menggunakan gerinda potong. Hasilnya ya lingkar lubangnya tidak sempurna, dan terjadi kebocoran dimana-mana saat ujan.. T_T.. Curhat dikit boleh kali ya.. Huhuhu

 

 

FUNGSI DAN KEGUNAAN GERINDA MINI DIE GRINDER

Oke langsung aja kita bahas ya.. Apa aja nih kira-kira fungsi dan kegunaan gerinda mini die grinder ini? Berikut adalah beberapa fungsi yang perlu kalian ketahui :

 

 

1. MEMBERSIHKAN KARAT

Karena dibagian batu gerindanya menggunakan jenis batu poles yang berukuran kacil, maka kalian dapat membersihkan karat di sela-sela sempit dan juga sudut-sudut besi. Beda halnya jika kalian menggunakan gerinda biasa untuk memoles karat pada sela-sela sempit dan sudut besi.

 

Jika kalian menggunakan mata gerinda poles pada gerinda tersebut, yang ada malah akan menghancurkan bagian yang kalian poles tersebut. Padahal tujuan utama kalian hanya ingin menghilangkan karat kemudian mungkin ingin kalian cat ulang agar tidak berkarat lagi.

 

Nah dengan gerinda mini atau die grinder ini kalian akan dapat menghilangkan karat dengan sempurna. Dan juga sekaligus dapat menghaluskan permukaan yang kalian hilangkan karatnya tadi. Jadi tidak perlu mengamplas ulang saat akan melakukan pengecatan.

 

Setelah selesai memoles untuk menghilangkan karat tadi, maka kalian bisa langsung mengecat ulang ataupun melakukan hal yang ingin kalian lakukan setelahnya.

 

 

2. PERBAIKAN KENDARAAN

Saat terjadi kecelakaan, biasanya bengkel-bengkel reparasi harus memperbaiki bodi kendaraan yang hancur atau bengkok. Dan setelah proses tersebut selesai, maka dibutuh pengecatan ulang dan finishing lainnya yang intinya adalah untuk menghaluskan permukaan.

 

Nah jika kalian menggunakan mesin poles biasa untuk menghilangkan permukaan cat dan menghaluskan permukaan bodi kendaraan. Maka mesin poles tersebut hanya akan dapat menghaluskan permukaan yang lebar atau luas saja.

 

Tidak pada permukaan-permukaan yang ada di sela-sela kecil dan juga di sudut-sudut body ataupun rangka kendaraan anda. Untuk itu kalian membutuhkan gerinda mini atau die grinder untuk melakukan hal tersebut. Karena hanya gerinda mini yang bisa masuk ke sela-sela kecil dan sudut-sudut bagian kendaraan kalian.

 

 

3. MENGHALUSKAN POLA KAYU

Bagi kalian yang bekerja dibidang perkayuan sebagai pengrajin kayu, tentunya kalian sering membuat pola pada kayu kalian. Seperti bevel, ukiran gambar dan juga lingkaran. Nah untuk membuat pola tersebut tentunya kalian butuh yang namanya trimmer atau router.

 

Tetapi sayangnya trimmer atau router ini hanya bisa membuat polanya saja secara kasar. Untuk proses finishingnya dibutuhkan alat lain yaitu salah satunya adalah gerinda mini ini. Dengan mini gerinda atau die grinder, kalian bisa menghaluskan permukaan pola kayu, bevel dan lain-lain dengan posisi apapun.

 

Sehingga hasilnya akan sesuai dengan apa yang kalian harapkan. Karena dengan die grinder, proses finishing kayu akan berjalan sempurna. Beda hasilnya jika menggunakan alat lain yang penggunaannya kalian paksakan untuk mendapatkan hasil yang halus.

 

 

4. MENGHALUSKAN BAHAN NON LOGAM

Jika tadi kita berbicara tentang menghaluskan permukaan besi, bodi kendaraan dan juga pada kayu. Ternyata masih ada lagi bahan yang dapat dihaluskan dengan gerinda mini atau die grinder ini.

 

Plastik adalah salah satu bahan yang dapat dihaluskan dengan gerinda mini ini. Tapi tetep ya,, akan lebih maksimal penggunaannya jika dilakukan untuk kebutuhan penghalusan dibagian pojok atau sudut-sudut plastik saja. Bukan untuk permukaan yang luas, karena hanya akan membuang-buang waktu kalian.

 

Jika kalian ingin menghaluskan permukaan plastik yang lebih lebar atau luas, kalian bisa menggunakan mesin poles dengan settingan speed rendah.

 

 

5. MENGHALUSKAN PERMUKAAN BULAT

Fungsi-dan-Kegunaan-Gerinda-Mini-Die-Grinder-menghaluskan-permukaan-bulat

 

Seperti yang udah gw curhatin di awal paragraf ya. Gw pernah bikin talang tapi lubang talangnya dipotong pake gerinda potong. Harusnya setelah berhasil dipotong dan membuat lingkaran pada besi, kalian harus memolesnya lagi menggunakan gerinda atau die grinder ini.

 

Maksudnya agar kalian dapat membuat bulat sempurna dari bulatnya pun halus. Hal lainnya yang bisa kalian lakukan adalah menghaluskan ujung bulat pipa besi dengan menggunakan die grinder ini seperti gambar diatas.

 

Hal ini dilakukan biasanya jika ingin memulai sebuah pengelasan pada pipa tersebut. Jadi saat ingin menyambung pipa, biasanya dibagian ujungnya harus dihaluskan terlebih dahulu agar hasil lasan dapat menempel sempurna.

 

 

Okee jadi itu tadi ya fungsi dan kegunaan gerinda mini die grinder yang perlu kalian ketahui. Semoga dengan adanya artikel ini, kalian jadi ada gambaran bakalan pake gerinda mini atau die grinder ini untuk apa.

 

Paling tidak kalian udah tau alat yang tepat untuk menyelesaikan pekerjaan kalian agar tampak lebih sempurna dan halus. Jika kalian sudah memutuskan untuk membeli die grinder ini, jangan lupa belanjanya di tehniq.com ya guys. Promosi dikit ga papa ya.

 

Namanya juga nyari uang buat anak istri.. Hehehe.. Yaw dah kalo gitu kami pamit dulu nih. Semoga artikel ini dapat bermanfaat buat kalian semua ya.

 

Dan jangan lupa di era new normal ini kalian tetap harus menjaga kebersihan tangan dan badan kalian setiap saat. Serta selalu menjalankan protokol Covid di kehidupan kalian, agar kalian dan keluarga kalian selalu terhindar dari penyakit ini. Salam..!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *