10 MACAM ATAU JENIS FINISHING KAYU

By | May 6, 2020
Thumbnail-10-Macam-atau-Jenis-Finishing-Kayu

Halo sobat tehniq setanah air Indonesia raya.. Alhamdulillah ya sekarang kasus Virus korona sudah mulai mereda, dan semoga terus mereda hingga menghilang ya. Yang penting kalian ga boleh panik karena virus ini ya. Kalian baru boleh panik kalo cepirit di celana pas lagi di tengah orang banyak. Nah baru tuh.. Wakakak.. Oke jadi kali ini gw mau jelasin 10 macam atau jenis finishing kayu serta kelebihan dan kekurangan yang perlu kalian ketahui.

 

Hal ini tak lain dan tak bukan agar kalian lebih berkembang dan bisa bekerja lebih maksimal. Dengan memiliki banyak ide finishing kayu jenis apa, tentunya hasil pekerjaan kalian juga akan semakin beragam. Keberagaman tersebut yang akan dinilai sebagai profesionalisme kalian sebagai pengrajin kayu.

 

Karena para customer pasti melihat hasil pekerjaan kalian terlebih dahulu sebelum mereka memutuskan untuk menggunakan jasa kalian. Baru setelah itu mereka akan ngomongin harga. Nah kalo udah masalah harga ya terserah kalian ya. Karena itu sifatnya pribadi masing-masing pengrajin.

 

Kita ga bisa matokin harga untuk seluruh pengrajin kayu. Biarlah mereka yang menentukan bayaran dari karya mereka sendiri. Mantep banget bahasa gw udah kayak mario teguh. Hohooho.

 

 

BEBERAPA MACAM DAN JENIS FINISHING KAYU

Kita semua tau ya.. masing-masing orang punya nilai seni dan selera mereka masing-masing. Begitu juga dengan finishing kayu yang mereka mau. Pasti selera mereka juga berbeda-beda karena finishing kayu merupakan hasil akhir yang akan dilihat orang.

 

Nah untuk itu berikut ini adalah 10 macam atau jenis finishing kayu yang perlu kalian ketahui dan tentunya kalian pelajari ya. Kalo cuma tau doang ya sayang-sayang di diemin di mata dan di hati. Ujung-ujungnya ntar si dia direbut sama orang lain. Hmmm kok ngarahnya ke pacar ya..

 

Ya pokoknya intinya nanti customer kalian direbut sama pengrajin kayu yang lain. Sebagai pengusaha kalian harus bisa menangkap peluang sekecil apapun untuk dijadikan menjadi uang. Nah mario teguh lagi nih gw.. Udah lah langsung aja masuk ke pembahasan.

 

Untuk finishing kayu sendiri dibagi menjadi 2 ya guys. Yaitu diantaranya :

  • Alami / Natural
  • Buatan

 

FINISHING ALAMI & BUATAN

Nah untuk finishing alami atau natural sendiri dibagi menjadi 5 macam, berikut adalah ketiga macam finishing tersebut :

  1. Wax ( Semacam finishing lilin atau parafin )
  2. Minyak ( Semacam minyak hasil dari olahan biji rami )
  3. Pernis ( Semacam resin sintetis )
  4. Melamin ( Semacam resin sintetis )
  5. Clear Finish ( Semacam resin sintetis )

 

Sedangkan untuk Finishing buatan sendiri dibagi lagi menjadi 5 jenis finishing ya. Dan berikut ini adalah beberapa jenis finishing tersebut :

  1. Cat ( Full blok menutupi bagian kayu dengan cat )
  2. HPL ( Bahan khusus yang memiliki motif untuk ditempelkan pada kayu )
  3. Vinir / Veneer ( Bahan khusus yang memiliki motif untuk ditempelkan pada kayu )
  4. PVC ( Bahan khusus yang memiliki motif untuk ditempelkan pada kayu )
  5. Taco / Tacon ( Bahan khusus yang memiliki motif untuk ditempelkan pada kayu )

 

Nah itu tadi ya 10 macam atau jenis finishing kayu yang perlu kalian ketahui. Selanjutnya kami akan mencoba untuk menjelaskan kelebihan dan kekurangan dari masing-masing jenis finishing tersebut ya. Biar nantinya buat modal kalian juga untuk menjelaskan ke calon customer atau pembeli.

 

Karena kalo kalian cuma tau jenisnya tapi ga bisa ngejelasin ya sama aja boong kan. Orang juga jadi ragu ke kalian. Nih orang benernya bisa apa kagak ya.. Nah yang muncul di pikiran mereka pasti kaya gitu. Dan alhasil mereka takut mau pakai jasa kalian.

 

Oke sekarang akan kami jelasin satu persatu ya.. Agak panjang nih tapi kudu tetep semangat ngetiknya.. T_T

 

 

1. FINISHING ALAMI

Jadi tadi udah kami sebutin ya ada 5 jenis finishing alami, dan berikut ini adalah masing-masing penjelasannya biar ga banyak-banyak gw ngetiknya. Hehehehe

 

 

WAX

Jenis-Finishing-kayu-Wax

 

Wax adalah bahan khusus yang dibuat seperti campuran lilin atau parafin. Teksturnya sendiri kental dan lengket seperti lem aibon. Fungsi dari finishing ini adalah memberikan ketebalan dari tekstur alami kayu sekaligus melindungi permukaan kayu tersebut.

 

Jadi warna dan serat kayu akan terlihat lebih timbul dan nyata, sehingga lebih tampak terlihat. Kelebihan dari finishing ini yaitu tidak berbau tajam sehingga tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menyelesaikannya.

 

Tetapi untuk kekurangannya sendiri yaitu tidak memberikan perlindungan yang cukup kuat. Karena bahan dari wax ini sendiri sangat halus dan tidak padat, jadi tidak cocok digunakan untuk penggunaan kayu outdoor atau luar ruangan.

 

 

MINYAK

Jenis-Finishing-kayu-Minyak

 

Finishing alami yang kedua yaitu minyak. Minyak ini berasal dari olahan biji-bijian seperti biji rami dan lain-lain. Sifat dari minyak ini sendiri sama seperti wax diatas yaitu menebalkan dan mempertegas serat alami kayu. Selain itu sekaligus melindungi permukaan dari kayu itu sendiri.

 

Minyak sendiri memiliki kelebihan yaitu dapat melindungi kayu dari kelembapan. Sehingga kayu nantinya tidak akan mudah keropos. Serta finishing ini tidak berbau karena terbuat dari minyak alami.

 

Tetapi untuk kelemahannya sendiri yaitu minyak memiliki sifat lebih lama kering. Jadi ada beberapa orang yang mengakalinya dengan merebusnya terlebih dahulu agar hasil yang didapatkan nantinya lebih tebal dan kental, tetapi lebih cepat kering.

 

Hanya saja cepat kering disini juga tidak secepat finishing lainnya ya guys. Namanya juga minyak.

 

 

PERNIS

Jenis-Finishing-kayu-Pernis-Vernis

 

Oke sekarang kita masuk poin yang ketiga dari 10 macam atau jenis finishing kayu yang perlu kalian ketahui. Dan yang ketiga ini yaitu Pernis / Vernis. Apa aja deh nyebutnya mau pake P, V atau F.. Yang penting intinya sama aja. Hehehe.

 

Pernis atau Vernis ini dibuat dari campuran resin sintetis, air dan juga minyak. Karena ada campuran air dan minyak membuat resin ini tidak terlalu berbau tajam. Fungsi dari pernis ini sama seperti finishing alami lainnya ya guys.

 

Yaitu berfungsi untuk menebalkan dan mempertegas tekstur alami kayu sekaligus melindungi permukaannya. Tetapi kelebihan dari pernis ini sendiri yaitu lebih tahan lama dan juga lebih cepat kering saat digunakan.

 

 

MELAMIN

Jenis-Finishing-kayu-Melamin

 

Sama seperti penis, melamin juga merupakan bahan yang terbuat dari resin sintetis atau resin khusus. Fungsinya pun juga sama yaitu memberikan ketegasan dan ketebalan pada struktur kayu agar lebih terlihat. Serta melindungi permukaan kayu itu sendiri.

 

Kelebihan dari melamin ini sendiri yaitu dapat melindungi kayu dengan lebih baik. Karena tidak adanya campuran minyak membuat melamin lebih cepat menyerap pada pori-pori permukaan kayu. Hal ini yang membuatnya memiliki perlindungan yang bagus terhadap kayu itu sendiri.

 

Sedangkan kekurangannya sendiri yaitu memiliki bau yang sangat menyengat dan tidak nyaman di hidung. Bahkan tidak baik untuk sistem pernafasan kita. Jadi alangkah baiknya harus menggunakan masker khusus saat mengaplikasikan melamin ini pada kayu anda.

 

Serta aplikasikan di ruangan yang memiliki cukup ventilasi agar sirkulasi udara dapat mengurangi baunya.

 

 

CLEAR FINISH

Jenis-Finishing-kayu-Clear-Finish

 

Dan jenis finishing alami yang kelima dari 10 macam atau jenis finishing kayu selanjutnya yaitu clear finish. Clear finish ini berfungsi untuk memberikan lapisan tipis pada permukaan kayu agar kayu dapat terlihat lebih natural dan alami.

 

Bahan-bahan dari clear finish ini juga sangat spesial karena dibuat dengan resin yang ramah lingkungan dan tidak mudah terbakar. Selain itu sebagian besar campuran dari resin ini adalah air sehingga tidak memiliki bau.

 

Tetapi kelemahan dari finishing ini yaitu tidak memberikan kesan tebal dan tegas pada kayu. Sehingga kayu tidak terlihat mencolok dan tegas. Selain itu lapisannya yang tipis juga tidak cocok digunakan diluar ruangan atau outdoor.

 

 

2. FINISHING BUATAN

Untuk jenis finishing yang kedua yaitu finishing buatan ya. Untuk finishing ini lebih kearah perlindungan kayu dengan pelapis buatan. Jadi bukan pelapis alami seperti sebelum.

 

Karena buatan, jadi pelapis ini dibuat dengan bahan khusus bermotif kayu atau semacamnya dan juga cat full blok. Dan ga usah lama-lama juga, pada poin berikut ini yang akan menjelaskan masing-masing kelebihan dan kekurangan dari beberapa macam finishing buatan.

 

 

CAT

Jenis-Finishing-kayu-cat-duco

 

Finishing yang pertama sangat simple ya guys, yaitu dengan cat. Cat yang digunakan disini juga bukan cat sembarangan ya. Cat yang digunakan adalah cat duco yang memiliki ketahanan terhadap cuaca apapun.

 

Penggunaannya sendiri cukup mudah yaitu dengan menutup seluruh bagian kayu dengan cat ini agar dapat melindungi kayu tersebut dari panas dan air. Dan kelebihan yang lain yaitu bagi kalian yang suka warna-warna tertentu jadi bisa menyesuaikan seluruh kayu kalian dengan warna kesukaan kalian tersebut.

 

Sedangkan untuk kekurangannya sendiri, karena ini cat. Jadi finishing ini akan menghilangkan motif atau struktur kayu dari kayu itu sendiri. Artinya tampilan alami kayu akan hilang karena berubah menjadi warna cat. Selain itu harga cat ini juga tidak terlalu murah, jadi harga dari finishing ini juga berbeda.

 

 

HPL

Jenis-Finishing-kayu-HPL

 

Finishing buatan yang kedua dari total 10 macam atau jenis finishing kayu yaitu HPL. HPL adalah lembaran yang terbuat dari bahan High Pressure Laminate yang artinya laminating dengan ditekan kuat. Hohoho

 

Intinya prosesnya yaitu dengan cara laminating yang ditekan dengan proses khusus menggunakan mesin. Motif yang disajikan juga adalah motif-motif kayu yang sangat beragam. Jadi nantinya bisa kalian sesuaikan dengan minat dari customer kalian.

 

Kelebihan dari HPL ini yaitu pemasangannya yang cukup mudah, motif yang beragam dan juga daya tahannya yang cukup lama. Jadi ketiga hal tersebut yang membuat HPL sangat banyak diminati sebagai finishing kayu dirumah. Selain itu karena menggunakan bahan khusus, jadi HPL ini anti air dan anti gores lho.

 

Untuk kekurangannya sendiri yaitu motifnya yang buatan manusia tentunya tidak alami seperti kayu asli. Selain itu motifnya sendiri kebanyakan bermotif standard sehingga tidak memuncul unsur kemewahan dari kayu itu sendiri.

 

 

VINIR / VENEER

Jenis-Finishing-kayu-vinir-veneer

 

Jenis finishing buatan yang selanjutnya dari total 10 macam atau jenis finishing kayu yang ada yaitu Vinir arau veneer. Finishing ini juga terbuat dari bahan khusus yang caranya nantinya direkatkan pada kayu yang akan kalian kreasikan.

 

Kelebihan dari vinir ini sendiri yaitu motifnya yang lebih natural membuatnya memiliki kesan lebih mewah. Selain itu materialnya yang tipis dan lentur membuatnya kuat dan flexible serta tahan retak.

 

Jadi dari sisi daya tahan juga bagus. Tetapi untuk kekurangannya sendiri yaitu tidak memiliki ketahanan terhadap kelembapan. Sehingga dapat berjamur dan berlumut.

 

Untuk itu perlu diberikan lapisan tambahan seperti pelapis anti rayap dan anti jamur.

 

 

PVC

Jenis-Finishing-kayu-pvc

 

Jenis finishing kayu buatan selanjutnya dari 10 macam atau jenis finishing kayu yaitu finishing PVC. Tentunya kalian semua tau ya PVC itu juga digunakan untuk plafon atau kebutuhan lain dirumah kalian. Eh ternyata bahan PVC ini juga dibuat untuk finishing kayu.

 

Untuk pemasangannya juga masih sama ya.. Yaitu dengan ditempelkan pada permukaan kayu yang akan anda kreasikan. Yang berbeda itu perbedaan kelebihan dan kekurangannya ya. Hehe

 

Dan untuk kelebihan dari finishing PVC ini yaitu harganya yang cukup terjangkau, kemudian dia tahan terhadap rayap dan kelembapan. Selain itu dia juga memiliki ketahanan terhadap air, jadi maksudnya tidak menyerap air sehingga kayu didalamnya aman.

 

Kekurangan dari PVC ini sendiri yaitu bisa retak dan bahkan leleh jika terkena suhu panas terus menerus, jadi tidak cocok dipasang di dapur. Selain itu PVC ini juga dapat tergores benda tumpul ataupun tajam, jadi memang jangan diletakkan ditempat yang sering lalu lalang orang.

 

TACO / TACON

Jenis-Finishing-kayu-Taco-Tacon

 

Jenis Finishing buatan yang terakhir yaitu taco atau tacon. Masih sama seperti yang lain ya yaitu cara penggunaannya dengan ditempelkan dengan lem. Dan untuk kelebihan dari taco atau tacon ini yaitu kelenturannya karena bahan dari taco ini sangat tipis. Sehingga mudah ditekuk dan lentur.

 

Tetapi jika dilihat dari sisi kekurangannya yaitu motif-motifnya terkesan kurang alami seperti kayu asli. Dan selain itu lapisannya juga kurang kuat sehingga dapat memudar jika terkena panas dan dingin.

 

Jadi tidak cocok digunakan di luar ruangan atau outdoor.

 

Okeee.. jadi itu tadi ya 10 macam atau jenis finishing kayu yang perlu kalian ketahui dan pelajari. Semoga dengan adanya artikel ini kalian jadi menambah wawasan lebih tentang finishing kayu ini sendiri.

 

Jadi nantinya kalian akan lebih banyak memberikan pilihan kepada calon pelanggan kalian. Dan saat kalian memberikan hasil memuaskan sesuai dengan kemauan mereka, nantinya uang akan mengalir tentunya. Omongan ke omongan pasti diarahkan ke workshop atau bengkel kayu kalian.

 

Kalo udah rame jangan lupa bersyukur tapi ya.. Hhehe.. yaw dah kalo gitu sampai disini ya artikel dari kami. Semoga artikel ini dapat bermanfaat buat kalian semua.. Sehat selalu ya sobat tehniq smua.. Salam..!!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *